Selasa, 20 November 2012

Menjaga Kualitas Madu Ternak

Madu Ternak | Seperti ketahui bahwa madu merupakan salah satu makanan kesehatan alami yang kaya akan gizi dan unsur penting yang terkandung di dalamnya. Madu merupakan satu dari beberapa produk organik yang  dihasilkan oleh lebah baik itu lebah yang diternakan atau pun lebah liar yang sering di temukan di hutan hutan. Lebah mengambil sari bunga dari nektar tanaman tertentu untuk dijadikan madu dalam sarangnya. Selain menghasilkan madu lebah pun di tuntut untuk dapat selalu menjaga kualitas madu yang akan di hasilkan. Salah satu cara lebah untuk menjaga kualitas madu yang dihasilkan adalah lebah senantiasa bekerja untuk dapat menjaga stabilitas kelembaban didalam sarang mereka.


Madu Ternak
Madu Ternak
Proses pekerjaan seperti itulah yang harus dilakukan oleh lebah untuk selalu menjaga kualitas madu yang di hasilkan, lalu bagaimana dengan peternak lebah untuk dapat menghasilkan madu ternak yang berkualitas apakah ada tata cara tertentu dalam menjaga kualitas madu tersebut. Apakah proses tersebut hanya dilakukan oleh lebah saja tanpa campur tangan manusia. Karena seperti kita ketahui bahwa peternakan lebah di kelola dengan campur tangan manusia berbeda dengan lebah liar yang dengan secara alami mereka membuat sarang, menjaga dari gangguan mahluk asing untuk mengganggu mereka. Sehingga madu yang dihasilkan tetap terjaga kualitas, kandungan nutrisi yang ada dalam madu tersebut.

Ketika lebah terus menjaga kualitas madu dengan berbagai macam proses dan pekerjaan, akan tetapi pada proses memanen yang dilakukan oleh manusia kadang kala yang dapat menyebabkan kualitas madu yang di panen menjadi rusak. Baik itu madu ternak maupun madu hutan perlu langkah langkah yang benar dalam proses memanen madu sehingga kualitas dan khasiat madu yang dihasilkan tetap terjaga. Jangan sampai bahwa madu yang dipanen adalah madu yang masih belum siap panen. Para peternak lebah atau pun pengumpul madu sebaiknya paham mengenai ciri ciri madu yang telah siap di panen. Selain itu juga ketika memanen jangan sampai tercampur dengan anak lebah atau binatang lain sehingga akan mengurangi kualitas madu yang dihasilkan. Untuk mendapatkan madu berkualitas dapat mengunjungi web alwadeyonline.com.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar